Thursday, October 20, 2016

Settings Youtube dan Search engine agar aman buat anak-anak kita


Sepertinya Youtube sudah menjadi satu hiburan tersendiri bagi semua orang termasuk anak-anak. Isinyapun bermacam-macam, mulai dari video yang pantas ditonton oleh anak-anak dan video yang hanya pantas untuk orang dewasa. Namun sayangnya, video-video yang disajikan tidak pandang bulu, apakah yang mengkases itu anak-anak atau dewasa. Di sini dibutuhkan peran aktif kita sebagai orang tua agar konten video yang disajikan oleh Youtube cukup pantas untuk anggota keluarga, minimal tidak terlalu vulgar.
Ada dua cara untuk mengakses halaman Youtube ini, yaitu:
  1. Melalui aplikasi Youtube yang terinstall di perangkat smartphone/tablet. Aplikasi Youtube ini memiliki ikon seperti gambar berikut dan terletak di dalam daftar menu aplikasi smartphone atau tablet.
    Ikon aplikasi Youtube di smartphone-tablet
  2. Melalui browser (aplikasi penjelajah internet) seperti Chrome, Internet Explorer, Opera, Safari dan lain-lain yang terdapat di komputer atau di perangkat smartphone/tablet.
Youtube yang muncul dari aplikasi Youtube dan Youtube yang muncul pada browser itu berbeda. Setting yang kita lakukan di aplikasi Youtube tidak berpengaruh pada Youtube yang kita akses melalui browser. Jadi kita harus melakukan settting di kedua tempat tersebut.
Settings Youtube.
Berikut cara settings Youtube di ke dua sumber tersebut.
A. Aplikasi Youtube
Aplikasi Youtube ini terdapat di semua perangkat smartphone/tablet. Jadi anda harus melakukan settings ke semua perangkat smartphone/tablet yang digunakan oleh anak anda. Ikuti langkah berikut.
Settings applikasi Youtube di smartphone-tablet
Gambar-1: Settings applikasi Youtube di smartphone-tablet.
  1. Jalankan aplikasi Youtube dengan mengeklik ikon aplikasi Youtube di smartphone/tablet
  2. Klik Sign-in (ikon bergambar orang) untuk masuk ke akun anda (*)
  3. Setelah masuk ke akun anda, klik menu dengan ikon tiga titik vertikal di pojok kanan atas.
  4. Klik Settings
  5. Klik General
  6. Di bagian Restricted Mode, klik tombol ON.
B. Aplikasi Browser.
Aplikasi browser ini terdapat di perangkat komputer atau laptop dan di perangkat smartphone atau tablet. Setting Youtube dari browser smartphone atau tablet, berbeda dari setting Youtube dari browser yang ada di komputer atau laptop. Jadi kita rinci satu-satu.
a. Browser pada smartphone atau tablet.
  1. Jalankan aplikasi browser dari smartphone atau tablet
  2. Ketik Youtube di adrress bar (kotak alamat), kita akan di beri pilihan Aplikasi youtube atau m.yotube.com. Hasil tampilan keduanya bisa dikatakan sama saja. Setting pada keduanya sama dengan setting pada aplikasi Youtube di atas. Karena baik kita pilih aplikasi Youtube ataupun m.youtube.com hasil tampilannya sama saja dengan aplikasi Youtube di atas (bagian A).
    Settings Youtube dari browser
    Gambar-2: Halaman m.youtube.com di browser smartphone/tablet

No comments:

Post a Comment